Pasar Baru Pangean, 03 Desember 2024 – Turnamen bola volley putra antar desa se- Kecamatan Pangean dan Antar kecamatan tetangga yang diadakan oleh pemerintah Desa Pasar Baru Pangean, Kecamatan Pangean resmi ditutup dengan penuh kemeriahan. Acara penutupan dihadiri oleh pemerintah desa, BPD desa Pasar Baru Pangean serta tamu-tamu penting lainnya,
Acara ini berlangsung meriah dengan pertandingan final yang sangat ditunggu-tunggu oleh penonton. Akhirnya tim tuan rumah keluar sebagai juara setelah berhasil mengalahkan tim GEMAR dari Desa Pauh Angit
Dalam sambutan Pj Kepala Desa yang diwakilkan oleh Sekretaris Desa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam turnamen ini. telah berjalan sukses berkat kerjasama semua pihak, dari para panitia, peserta, dan Masyarakat Desa Pasar Baru Pangean. Saya berharap melalui turnamen ini, semangat sportivitas dan prestasi para pemain semakin meningkat,” ucapnya.
Penutupan turnamen volley putra ditandai dengan suasana kegembiraan, ditutup dengan sesi foto bersama para juara.